Seperti kata-kata orang bijak, bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati, maka penting sekali mencegah sakit flu untuk hinggap. Flu mudah sekali menyerang siapa saja baik yang kurang menjaga kebersihan maupun yang tengah dalam kondisi fisik kurang prima. Mengapa demikian? Hal ini lantaran disebabkan oleh penyebab penyakit ini yakni oleh virus yang Kita ketahui memiliki sifat mudah hinggap melalui perantara udara.

Karena sifat inilah yang menjadikan di setiap benda maupun barang yang ada di sekitar maupun melekat di badan berpotensi menyebabkan penyakit flu. Maka sebagai upaya pencegahan yang tepat, Kita bisa melakukan tindakan berikut:

1.       Langkah pertama menjaga kekebalan tubuh yakni dengan memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh dan mencukupi kebutuhan istirahat.
2.       Menjaga kebersihan diri terutama untuk sering mencuci tangan dan tidak malas mandi dan segera mengganti pakaian yang sudah dikenakan seharian.
3.       Biasakan berkumur sesering mungkin sebab virus penyebab flu sering mulai hinggap di rongga mulut dan hidung.


Kebersihan diri yang terjaga dengan baik terbukti cukup efektif mencegah penyakit musiman ini untuk hinggap di tubuh. Pasalnya virus mudah menempel juga mudah sekali untuk dihilangkan dengan cara menjaga kebersihan dengan benar. Gunakan sabun cuci tangan, gunakan detergen terbaik, pakai sabun kesehatan berkualitas. Maka hasilnya sakit flu akan sukar hinggap karena tubuh selalu bersih dan terjaga kebugarannya. 

Post a Comment

 
Top